"The Amazing World Of NisaUzumaki" Have Fun and Keep Fighting Yah :) Yoroshiku Onegai Shimasu ~~ nisauzumaki.blogspot.com

Selasa, 04 September 2012

Tips Menghindari Bahaya Merokok


MENGHINDARI BAHAYA
MEROKOK

         
          Rokok ibarat pabrik bahan kimia. Dalam satu batang rokok yang dihisap akan dikeluarkan 4000 bahan kimia berbahaya, diantaranya yang paling berbahaya adalah nikotin, tar dan CO.
            Rokok juga telah menjadi salah satu penyebab kematian terbesar di dunia. Paparan asap rokok secara terus menerus bisa menyebabkan penyakit jantung, paru-paru dan kanker yang berakhir dengan kematian.
            Nah… kali ini, kita punya beberapa tips bagaimana cara menghindari bahaya merokok yang dapat menyebabkan kematian. Yukz kita lihat…:
Pertama, sama sekali jangan merokok
Karena, merokok dapat menimbulkan kematian dan mendapat dosa kelak di akhirat, karena merokok itu makruh hukumnya (lebih baik ditinggalkan).
Kedua, jangan dekat dengan orang yang sedang merokok
Karena, asap rokok perokok tersebut dapat terhirup oleh kita yang sedang berada di samping orang tersebut. Akibatnya kita bisa menjadi seorang perokok pasif yaitu bukan perokok tapi menghirup asap rokok orang lain. Dan juga berakibat sama seperti perokok biasa pada umumnya.
            Yang terakhir, Jangan mulai merokok sekalipun sekedar coba-coba
Karena, walaupun hanya coba-coba dapat menyebabkan kita merasakan ketagihan dan sulit untuk menghilangkan rasa ketagihan tersebut. Lama kelamaan akan berakibat kematian jika terus menerus merokok karena bahannnya yang sangat berbahaya.
            Itulah tips menghindari bahaya merokok. Jangan sekali-kali mencoba atau menggunakan rokok. Dah tau sendirikan bahayanya gimana... Kalau kalian menggunakan rokok, kalian akan menyesal di akhir nanti... Okey, dah dulu ya.. eitss, jangan lupa untuk hindari rokok dari hidupmu. SPENSA Ngimbang bebas dari rokok, yeeee....










                                                                                                            By : anJhaniY (7A)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Thank You :) :) !!